PEMASANGAN BATA KERATON

Pada postingan yang terdahulu pernah di tuliskan tentang bata keraton yang merupakan salah satu alternatif pengganti dak beton. Sebagai pengganti cor dak, bata keraton tergolong simpel dan sederhana dalam hal perakitan dan penyusunannya di atas balok.

Kali ini kami coba postingkan beberapa poto ketika tukang merakit bata keraton. Proyek ini dilaksanakan di metro- Lampung.

 PERENDAMAN BATA KERATON PERENDAMAN BATA KERATON (2)

Sebelum di rakit bata keraton di rendam dalam air terlebih dahulu agar rekatan dengan semen semakin baik.

PEMBESIAN BATA KERATON 170220121649

Ketika merakit posisi bata di balik, pada posisi bagian atas diisi besi 10 mm, kemudian di beri aduan spesi (pasir dan semen adukan 1:2), dan bagian samping bawah di pasang besi 8 mm, kadang kala tukang mengikat besi tersebut dengan tali kawat untuk memudahkan pengisian semen.

Pelaksanaan merakit bisa dilakukan dengan cara di tumpuk untuk menghemat tempat, tumpukan bisa sampai 10 tumpukan.

Untuk bentang 3 m ke bawah bisa dirakit dibawah karena berat rakitan masih mampu diangkat beberapa orang dan tidak terlalu berat. Tetapi untuk bentang 3 – 4 m kami sarankan dirakit diatas dak (lokasi dak, dengan membuat landasan dari kayu) karena beban sangat berat ketika melakukan pesamangan di atas balok.

TUMPUKAN BATA KERATON PENYIMPANAN BATA KERATON

Besi yang di ujung rakitan bata nantinya dikaitkan dengan besi balok dan di cor barengan dengan balok sehingga besi bata keraton menyatu dengan besi balok.

bata keraton di atas balok bata keraton dari bawah

Poto bata keraton yang telah dipasang dilihat dari bawah. Posisi pemasangan bisa lajur arah x maupun arah y dengan pertimbangan dicari bentang yang terpendek.

CATATAN-CATATAN KHUSU :

1. Besi Balok bagian atas jangan di pasangan terlebuh dahulu untuk memudahkan meletakkan rakitan bata keraton.

2. Besi ujung rakitan bata jangan dibengkokkan telebih dahulu untuk memudahkan meletakkan rakitan bata keraton

3. Umur rakitan minimal 3 hari untuk kemudian dipasang di atas balok, kadang kala tukang terlalu terburu-buru di pasang diatas balok (karena borongan), yang yang bisa terjadi rakitan bata akan rusak ketika ada beban berat melewati bata yang sudah terpasang.

MUDAH-MUDAHAN POSTINGAN INI BERAMANFAAT.

UNTUK WILAYAH LAMPUNG PEMESAN BATA KERATON BISA LEWAT KAMI.

Comments

  1. untuk pemesan bata keraton brapa hari yampe tempat dan berapa hanga per bijiya untuk sekarang.

    ReplyDelete
  2. lampung utara pak, harga per pcs brapa pak, sampai tujuan... dan brapa paling sediknya... trs yg bpk jual mrek apa dan berapa ketebalanya...?

    ReplyDelete
  3. merk ABADI minimal pengiriman 2000 buah pak rendy

    ReplyDelete
  4. kalau hnya 1000 buah, bisa ga pak








    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts